KLU akan segera memiliki Marcing Band


Tanjung, KLU - Seiring dengan pertumbuhan kabupaten baru, Kabupaten Lombok Utara (KLU) terus membenahi diri,tidak hanya dalam bidang pemerintahan tapi juga dibidang-bidang lain. Salah satu bentuk pembenahan diri tersebut dengan dibentuknya Marcing Band yang diberi nama Gema Gumi Tioq Tataq Tunaq.

Gema Gumi Tioq Tataq Tunaq ini adalah marcing band yang beranggotakan perwakilan dari seluruh SKPD, dan menurut rencana akan dilatih oleh tenaga ahli yang berasal dari Kota Mataram. Calon anggota marcing band ini lebih diutamakan berasal dari seseorang yang telah memiliki kemampuan dasar, memiliki minat dan bakat serta latar belakang pendidikan STPDN karena pegawai yang berasal dari lulusan STPDN biasanya telah memiliki kemampuan dasar marcing band.

Gema Gumi Tioq Tataq Tunaq ini resmi dibuka oleh Asisten II Kabupaten Lombok Utara pada tanggal 27 Maret 2010 pukul 08.00 di Aula Secretariat KLU. Beliau mengatakan bahwa “anggota marcing band bukanlah sekedar penghibur tetapi juga harus bias membuat suatu atraksi yang dapat memukau seluruh masyarakat KLU, dasar marcing band adalah kedisiplinan dari masing-masing anggoata karena irama yang keluar dari alat musik yang dimainkan akan terdengar merdu dan selaras jika pemainnya kompak”.

Alat music yang nantinya akan dimainkan berjumlah kurang lebih 22 alat musik, alat musik ini untuk sementara diletakkan di Dikpora dan akan dialihkan pada saat latihan nanti ke Sekretariat KLU. Rencananya anggota marcing band ini berjumlah 50 orang dan mereka akan memulai latihan sabtu yang akan datang dengan jadwal latihan dua minggu sekali. Marcing band ini diharapkan dapat digunakan pada saat upacara ulang tahun KLU pada tanggal….Juli….apabila marcing band ini telah terbentuk maka menurut panitian pembentukan mereka berharap marcing band ini dapat mengurangi biaya penyewaan marcing band yang selama ini menggunakan marcing band kota mataram. (enon15/klu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar