JAKA Mendaftar di Urutan Pertama


Pasangan JAKA (Jasman Katur)

Tanjung-KLU. Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lombok Barat sebagai selaku penyelenggara Pemilihan Umum di Kabupaten Lombok Utara telah membuka pendaftaran bagi para calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Utara. Paket JAKA (Jasman dan Katur) yang menjadi pendaftar pertama pada hari itu 13 Maret 2010 pada pukul 16.15 Wita, pasangan JAKA yang diusung oleh lima partai yaitu PKP, PPRN, PNIM, PDP dan PKPI. Masa yang hadir saat itu mewakili masyarakat dari berbagai desa di KLU seperti perwakilan desa Tanjung, desa Sokong, desa Pemenang Timur dan desa-desa yang lain.

JAKA yang pada saat itu telah memenuhi persyaratan sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati diberi kesempatan oleh anggota komisioner KPU KLU untuk menyampaikan pidato singkat mengungkapkan bahwa dengan semangat yang tulus ikhlas dan dengan penuh percaya diri maka pasangan JAKA akan ikut dalam meramaikan Pemilukada dan berharap menang, pasangan JAKA juga menginginkan KLU sebagai kabupaten Baru berusaha meletakkan pondasi yang baik untuk membangun KLU. Selain JAKA pasangan JONA pun mendaftar pada hari yang sama setelah melakukan Deklarasi.

Pasangan JONA diusung oleh 10 partai yang terdiri dari partai Demokrat, Hanura, PNBKI, PKS, PKB, PNIM, PDP, PPPI, PNBKI, PMB, dan Partai PK. Saat mencalonkan diri mantan Sekda Kabupaten Lombok Utara ini menyampaikan bahwa Jika pasangan JONA terpilih maka JONA akan bersungguh-sungguh memajukan daerah KLU, Pemilukada sebagai proses untuk melanjutkan perjuangan membangun KLU yang telah dilakukan dari awal terbentuknya KLU, menurut pandangan JONA semakin banyak partai maka semakin banyak teman berpikir dan semakin baik karena KLU adalah Kabupaten baru akan banyak menghadapi tantangan sehingga dibutuhkan para pemimpin yang mampu membawa masyarakat untuk lebih maju.

Dihari kedua paket SUBUR (Subartono, Raden Nurjati) yang diusung oleh dua partai besar yaitu Golkar dan PDIP, kemudian di hari yang sama juga paket RISA (Rifa’i, Sarifudin) yang diusung oleh Gerindra, PPD, PNBKI, PPIB, PDS, PKPB, dan PBB. KPU menganggap hanya ada empat pasang calon Bupati dan calon Wakil Bupati namun tanpa disangka di hari terakhir tepat pada pukul 22.30 Wita pasangan L. Jaya Asbani dan Hariyanto (JAHAR) yang mengaku berasal dari gerung yang juga merupakan salah satu putra daerah KLU, pasangan JAHAR ini diusung oleh 13 partai.

Pasangan JAHAR menyebutkan bahwa dengan telah dijalaninya persyaratan awal maka diharapkan bias ikut meramaikan pesta demokrasi, beliau juga mengatakan bahwa calon pemenang sudah ada selebihnya masyarakat yang memilih, JAHAR menawarkan diri untuk mengabdi KPU hanya menjalankan proses dan hal yang paling membahagiakan bagi Hariyanto adalah kembali ke kampung halaman dan mengabdi sebagai calon Wakil Bupati KLU 2010-2015. Selanjutnya kelima pasang calon akan menjalani tes kesehatan di RSU Mataram pada tanggal 17 Maret mulai pukul 07.30 Wita hingga selesai. Segala jenis biaya akan ditanggung oleh cabup dan wabup ungkap Suhaemi selaku ketua KPU Lobar. Setelah kelima pasang Cabup dan Wabup terdaftar maka KPU akan melakukan verifikasi Faktual untuk memutuskan dan mengumumkan calon yang berhak untuk ikut dalam Pemilukada 7 Juni 2010. (enon15/i2klu)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar