Gangga-KLU (12/07/2012). Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan
Transmigrasi Kabupaten Lombok Utara (KLU) bekerjasama dengan Tim Seleksi tenaga
pendamping dan operator PKH pada hari Kamis 12 Juli 2012 menyelenggarakan tes
tulis dan tes wawancara para peserta yang telah dinyatakan lulus administrasi
sebelumnya. Dari hasil pantauan Tim Kampung Media pelaksanaan tes berlangsung
hingga larut malam, karena panitia yang berasal dari utusan Kementerian Sosial
dan UPPKH Pusat ingin menyelesaikan kegiatan tes rampung dalam satu hari saja.
Infromasi yang dihimpun dari panitia mengatakan bahwa tes hari itu dilaksanakan
dengan dua tahap yakni tahap pertama tes tulis dan dilanjutkan dengan tes
wawancara. Peserta yang dinyatakan lolos tes tulis akan mengikuti tes
wawancara.
“Tes terpaksa kami lakukan sampai dini hari karena
memang tes ini harus rampung dalam sehari”, kata salah seorang panitia yang
dimintai konfirmasinya. “Jumlah peserta seluruhnya 196 orang, dan yang
dinyatakan lulus tes tulis hanya 104 orang, waktu sedikit molor karena untuk menentukan
peserta yang lulus tes tulis harus diperiksa terlebih dahulu jawabannya”,
lanjutnya. peserta yang mengikuti tes wawancara memang terlihat letih karena
dari jam delapan pagi sudah mulai mengikuti tes tulis sementara pengumumannya
pada sore hari. Kondisi tersebut berdampak baik terhadap para pedagang warung
yang ada di sekitar tempat pelaksanaan tes, bahkan ada beberapa pedagang yang
menggunakan gerobak keliling seperti pedagang bakso juga berdatangan karena
memang terlihat para peserta enggan pulang karena jauh. i2klu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar